Cara Mematikan atau Menonaktifkan Auto Update Windows 10 Terbaru
Blog Terkreatif.com - Assalamaualaikum wr.wb..
OS Windows 10 merupakan produk paling terbaru dari Microsoft dengan berbagai fitur modern, lebih cepat dan lebih baik dibandingkan dengan versi-versi sebelumnya, Microsoft selalu memberikan auto update windows secara berkala hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan bagi penggunanya. Tentu dengan adanya update terbaru dari windows ini akan membuat windows menjadi semakin lebih baik dan minim terjadi error.
Cara Mematikan Update Windows 10 dengan Aplikasi
Cara Mengaktifkan Kembali Auto Update Windows 10
OS Windows 10 merupakan produk paling terbaru dari Microsoft dengan berbagai fitur modern, lebih cepat dan lebih baik dibandingkan dengan versi-versi sebelumnya, Microsoft selalu memberikan auto update windows secara berkala hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan bagi penggunanya. Tentu dengan adanya update terbaru dari windows ini akan membuat windows menjadi semakin lebih baik dan minim terjadi error.
Akan tetapi dibalik auto update atau update otomatis tersebut ternyata mempunyai banyak masalah, sehingga pengguna merasa terganggu dan tidak nyaman dengan adanya update otomatis, salah satunya yang paling terasa adalah kuota internet atau paket data internet akan cepat habis. Oleh sebab banyak pengguna yang menginginkan auto update atau update otomatis ini dinonaktifkan, akan tetapi juga banyak pengguna yang tidak mengetahui cara untuk menonaktifkan update otomatis tersebut.
Jadi, disini saya akan menjelaskan pada kalian semua bagaimana langkah-langkah untuk menonaktifkan update otomatis tersebut.
Sebelum saya memberitahukan langkah-langkahnya, berikut ini yang merupakan beberapa gejala disaat auto update atau update otomatis windows 10 :
- Laptop atau komputer terasa lemot, ini dikarenakan data internet tersedot disaat download update terbaru sehingga koneksi internet terganggu.
- Kuota Internet cepat habis karena file yang didownload memiliki ukuran cukup besar.
- Tiba-tiba terjadi eror atau terasa berat (lambat).
Cara Mematikan Auto Update Windows 10 dengan Cepat
- Silahkan klik tombol search tepat sebelah kanan tombol Start >> lalu ketikkan Services >> kemudian pilih View Local Services.
- Lalu akan muncul jendela baru, silahkan scroll kebawah dan pilih menu Windows Update >> lalu klik kanan pilih Properties.
- Akan muncul halaman windows update properties, pada kolom Startup Type silahkan pilih Disable >> pada Service Status pilih tombol Stop >> terakhir tekan tombol OK.
- Selesai, Windows Atutomatic Update berhasil dimatikan.
Aplikasi yang digunakan adalah win update stop yang bisa didapatkan gratis dari no virus thank. Silahkan download terlebih dahulu aplikasinya DISINI. Selanjutnya ikuti petunjuk berikut:
Silahkan instal aplikasinya sampai selesai.
Kemudian buka aplikasi yang sudah anda instal tadi, Kemudian tekan tombol Disable sampai muncul keterangan “Windows Update Are Disable“
Cara Mengaktifkan Kembali Auto Update Windows 10
Cara mengembalikan menjadi automatic update windows caranya cukup mudah, jika anda mengikuti tutorial pertama pada gambar diatas anda tinggal mengatur Startup Type menjadi Automatic pada gambar di Nomor 3.
Tapi jika kalian mengikuti cara kedua (dengan aplikasi) tinggal tekan tombol enable maka windows akan kembali update otomatis.
Sampai disini maka windows 10 milik kalian sudah berhenti update otomatis sehingga anda tidak perlu khawatir lagi dengan update otomatis yang menguras kuota internet kalian. Langkah-langkah diatas merupakan cara yang paling mudah dan simple karena anda bisa mendisable update otomatis tapi juga bisa mengaktifkan kembali update otomatis dengan mudah jika kalian mau.
Mungkin hanya itu saja tutorial kali ini mengenai Cara Mematikan atau Menonaktifkan Auto Update Windows 10 Terbaru. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu sobat sekalian. Dan akhir kata saya ucapkan banyak Terima Kasih!! :)
Posting Komentar untuk "Cara Mematikan atau Menonaktifkan Auto Update Windows 10 Terbaru"